Kamis, 15 November 2012

Sarana dan Prasarana di Faperta Unpad

A. Gedung
Fakultas Pertanian terletak di kawasan Kampus Universitas Padjadjaran Jatinangor,
Kabupaten Sumedang. Pada saat ini Fakultas Pertanian (Faperta) Universitas Padjadjaran
(Unpad) mengelola 14 gedung dengan total luasan sebesar 12.693 m2. Gedung-gedung
tersebut diperuntukkan sebagai ruang kuliah, ruang dosen, ruang administrasi,
laboratorium, ruang sidang, dan lain-lain. Sementara itu, untuk keperluan kegiatan
penelitian, praktikum, dan ekstrakurikuler, Faperta Unpad memiliki fasilitas kebun
percobaan, plasa, dan lapangan.
 Nama Gedung (Luasan m2)
1. Gedung Dekanat: 1.504
2. Gedung Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian: 2.450
3. Gedung Jurusan Ilmu Tanah dan Sumberdaya Lahan: 1.535
4. Gedung Jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan: 1.442
5. Gedung Jurusan Budidaya Pertanian: 2.398
6. Gedung Student Center: 885
7. Gedung Perkuliahan dan Laboratorium: 896
8. Gedung Perkuliahan, Laboratorium dan Perpustakaan: 734
9. Gedung Perkuliahan: 180
10. Gedung Perkuliahan: 144
11. Gedung Perkuliahan: 120
12. Gedung Perkuliahan: 214
13. Gedung Perkuliahan: 131
14. Hatchery: 60
15. Gedung Perpustakaan dan Multimedia:
Total Luasan: 12.693
Bila dilihat dari rasio ideal luas bangunan dengan mahasiswa yaitu 1 mahasiswa sebanding
dengan 6 m2 atau (1 : 6) maka kebutuhan luas bangunan adalah 2300 mahasiswa x 6 m2 =
13.800 m2. Luasan ini mendekati rasio ideal yang tekah disebutkan. Dengan luasan
bangunan yang dimiliki Faperta Unpad, kegiatan belajar mengajar dapat terlaksana dengan
baik. Selain gedung-gedung di atas, Faperta Unpad juga menggunakan ruangan kelas
yang berada di Gedung Kuliah Bersama yang pengelolaannya langsung dilakukan oleh
Unpad.
B. Lahan Percobaan dan Rumah Kaca
Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran dalan menjalankan fungsinya sebagai lembaga
pendidikan yang berkualitas, memiliki fasilitas yang menunjang untuk kegiatan dosen,
mahasiswa, dan masyarakat. Untuk menunjang kegiatan tersebut, Faperta Unpad
mengelola lahan percobaan dan lahan penunjang kegiatan lainnya. Faperta Unpad
mengelola kebun percobaan yang terletak di Arjasari Kabupaten Bandung, Ciparay
Kabupaten Bandung, Ciparanje Kabupaten Sumedang, dan kebun percobaan (Rumah
Kaca) yang terletak di sekita Kampus Faperta Unpad Jatinangor. Kebun percobaan dan
rumah kaca tersebut digunakan untuk kegiatan praktikum, penelitian, dan unit kegiatan
mahasiswa.
 Luas Lahan Yang Dikelola oleh Faperta Unpad
No. Lahan yang dikelola Luas (m2)
1. Rumah Kaca dan kebun percobaan di Jatinangor 50.000
2. Kebun Percobaan (SPLPP) di Arjasari Kab. Bandung 2.000.000
3. Kebun Percobaan (SPLPP) di Ciparay Kab. Bandung 640.000
4. Kebun Percobaan di Ciparanje Jatinangor Kab. Sumedang 100.000
C. Laboratorium
Keberadaan fasilitas laboratorium sangat menunjang dalam kegiatan proses belajar
mengajar di Faperta Unpad. Laboratorium yang dimiliki Faperta unpad tertera pada tabel 3.
Laboratorium-laboratorium tersebut biasanya dimanfaatkan untuk kegiatan praktikum,
kegiatan kuliah, dan kegiatan penelitian. Beberapa laboratorium telah melakukan kegiatan
pengembangan bidang keilmuan terkait seperti i) pengembangan teknik kultur in vitro di
laboratorium kultur jaringan, ii) pembuatan pestisida alami di laboratorium hama penyakit
tumbuhan, iii) analisis DNA, rekayasa genetika, dan analisis tanaman di laboratorium
analisis tanaman, dan iv) laboratorium ilmu tanah terkait dengan pengembangan
mikroorganisme yang bermanfaat di bidang pertanian. Selain itu juga terdapat fasilitas
laboratorium komputer yang dapat dimanfaatkan untuk kegiatan perkuliahan terkait
penguasaan materi software analisis data penelitian, microsoft office, dan kegiatan lainnya
seperti searching dan pengerjaan tugas-tugas harian mahasiswa.
D. Perpustakaan dan Ruang Multimedia
Perpustakaan merupakan fasilitas yang sangat di perlukan oleh dosen dan mahasiswa
untuk mencapai keberhasilan proses belajar mengajar, penelitian, dan pengabdian pada
masyarakat. Dari tahun ke tahun Faperta Unpad berusaha meningkatkan jumlah buku
untuk dapat memnuhi kebutuhan dosen dan mahasiswa. Sumber buku yang diperoleh
berasal dari dana rutin fakultas atau sumbangan dari almuni. Jumlah koleksi pustaka yang
ada di Faperta Unpad tertera pada Tabel 3.
Selain informasi yang ada di perpustakaan Faperta Unpad, mahasiswa juga dapat
memanfaatkan kepustakaan yang ada di perpustakaan pusat Unpad, bahkan untuk
kepustakaan yang sangat spesifik jurusan/bidang ilmu, beberapa jurusan memiliki
perpustakaan masing-masing. Buku-buku spesifik (text book) yang terdapat di
perpustakaan jurusan berasal dari sumbangan dosen yang telah menyelesaikan
pendidikannya di luar negeri.
Jumlah Koleksi Kepustakaan yang ada di Perpustakaan Faperta Unpad
Buku: 6.560 10.242
Jurnal Ilmiah (dalam dan luar negeri): 1.054 1.848
Majalah: 2.430 2.670
Skripsi: 826 826
Brosur: 10.272 23.467
E Book: 295 295
Fasilitas Gedung Perpustakaan dan Multimedia meliputi 1). Pengembangan Ruangan Tele
Conference. Fakultas Pertanian Unpad sudah memiliki link kerjasama baik di dalam dan di
luar negeri. Selama ini kegiatan yang sudah berlangsung berupa kuliah umum untuk
mahasiswa S1, S2, dan S3 dengan narasumber yang berasal dari Jepang yaitu Tohoku
University dan Tsukuba University. Diharapkan dengan tersedianya fasilitas Tele
Conference kegiatan kerjasama dalam pembelajaran dapat ditingkatkan lagi, 2).
Pengembangan Digital Library. Dalam distance learning, perpustakaan digital merupakan
hal yang wajib. Tanpa adanya perpustakaan digital maka peserta didik akan mengalami
kesulitan dalam mencari literarut yang dibutuhkan dalam proses pengajaran.
Ketidakhadiran perpustakaan digital akan sangat menurunkan kualitas pengajaran yang
ada karena peserta didik tidak mampu hadir secara fisik untuk memperoleh sumber
informasi pengajaran yang dimiliki perpustakaan digital hendaknya tidak hanya berupa
buku, tetapi juga literasi berbentuk video, dan image. Digital Library menawarkan
kemudahan bagi para pengguna untuk mengakses resource-resource elektronik dengan
alat yang menyenangkan pada waktu dan kesempatan yang terbatas. Pengguna tidak lagi
tertarik terhadap operasional secara fisik jam perpustakaan dan tidak dapat berkunjung
keperpustakaan secara fisik untuk mengakses resource-resourcenya. Disinilah Digital
Library sebagai alat untuk memfasilitasi dan memecahkan atas keterbatasan-keterbatasan
tersebut.
E. Jaringan Intranet dan Internet
Universitas Padjadjaran telah menyediakan layanan jaringan internet yang telah disalurkan
ke masing-masing fakultas melalui Dcistem Unpad dan dari fakultas disalurkan ke semua
jurusan. Semua dosen dan mahasiswa Unpad harus mendaftarkan diri sebagai user
sehingga dapat menggunakan fasilitas internet yang disediakan di kampus Unpad. Akses
internet dapat digunakan di Fakultas Pertanian baik oleh dosen maupun mahasiswa.
Keberadaan jaringan internet sangat membantu dosen dan mahasiswa dalam mencari
berbagai informasi seperti text book, jurnal nasional dan internasional, dan informasi lainnya
secara lebih cepat dan efisien. Di masing-masing jurusan juga terdapat fasilitas
wireless/hot spot yang dapat diakses oleh mahasiswa setiap saat.
Faperta Unpad telah menyediakan jaringan intranet untuk kegiatan proses belajar
mengajar. Mahasiswa dapat mengakses informasi tentang kemajuan studi masing-masing
begitu pula dosen dapat mengetahui informasi mahasiswa melalui jaringan intranet yang
disediakan di Sub Bagian Akademik. Beberapa informasi yang dapat diakses oleh
mahasiswa antara lain : nilai mata kuliah, jadwal mata kuliah, pengisian kartu rencana studi
(KRS), dan lain-lain.
F. Sarana Proses Belajar Mengajar
Kegiatan belajar mengajar di Faperta Unpad sangat memadai dengan tersedianya media
presentasi perkuliahan yang cukup baik. Selain peralatan standar perkuliah yang biasa
digunakan, saat ini semua kelas perkuliahan dan praktikum, di setiap kelas disediakan satu
unit notebook dan LCD. Selain digunakan untuk perkuliahan dan praktikum, peralatan
tersebut juga dapat digunakan untuk kegiatan mahasiswa seperti seminar 1 SKS, Ujian
kolokium, dan Ujian Komprehensif. Penambahan fasilitas pembelajaran berupa LCD
Projector, wireless, Laptop, dan lain-lain, sangat mendukung dalam kelancaran proses
belajar mengajar. Hal ini menunjang pelaksanaan sistem Kurikulum Berbasis Kompetensi
(KBK) dengan metode Student Centered Learning (SCL), untuk itu kami memerlukan
fasilitas proses pembelajaran yang lebih lengkap untuk memenuhi 10 kelas pararel
(Program Studi Agroteknologi 6 kelas dan Program Studi Agribisnis 4 Kelas).
G. Sarana Lainnya
Sarana lainnya yang terdapat di Faperta Unpad antara lain lahan perparkiran seluas 2.233
m2 dapat digunakan oleh dosen dan mahasiswa. Sarana olahraga yang dapat
dimanfaatkan mahasiswa antara lain lapangan bola basket dan lapangan bola volley.
Terdapat pula mesjid Faperta Unpad dan kantin mahasiswa yang dapat digunakan untuk
kegiatan sehari-hari mahasiswa dan dosen.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar